Rabu, 28 Desember 2011

JXD S7100 HARGA Rp.500.000




Tablet dan Hp Android masa kini memang bisa dibuat untuk memainkan berbagai jenis game yang cukup menyenangkan. Namun, game-game tersebut kebanyakan dapat digunakan secara maksimal di ponsel maupun tablet Android jika game itu mendukung fitur touchscreen. Angry Birds, Fruit Ninja, atau Jelly Defense adalah contoh-contoh game yang bagus dimainkan dengan tablet atau ponsel Android.
Sebuah tablet Android bernama JXD S7100 adalah sebuah perangkat Android yang didesain khusus untuk bermain game. Tak hanya bermain game yang mendukung fitur touchscreen. Tablet ini juga dilengkapi dengan kontroller yang sering dijumpai dalam game konsol, seperti kontrol arah, kotak, segitiga, silang dan lingkaran, plus terdapat pula tombol start dan select.

Alat ini mampu mendukung segala game yang berbasiskan Android. Di dalamnya, terdapat prosesor ARM Cortex A9 1GHz, Grafis Mali 400, RAM 512 MB, dan OS Android 2.2 Froyo.
JXD S7100 ini mempunyai layar berukuran 7 inci dengan resolusi 800×480 piksel. Lalu jika Anda menginginkan tampilan yang lebih besar, terdapat port HDMI. Meskipun alat ini didesain untuk bermain game jadul yang tak membutuhkan fitur touchscreen, bukan berarti S7100 ini tak bisa dibuat untuk bermain game touchscreen. Jadi dengan alat ini, Anda bisa memainkan kedua jenis game tersebut.
Tablet yang diproduksi oleh perusahaan bernama JinXing Digital ini dijual dengan harga berkisar 140 USD atau 1.3 jutaan rupiah.